Capello: Rooney Hanya Frustasi
PODGORICA – Manajer timnas Inggris, Fabio Capello memberikan pembelaan kepada Wayne Rooney dalam pertandingan kontra Montenegro dalam laga lanjutan kualifikasi Euro 2012 grup G yang berakhir imbang 2-2.
Ya, dalam pertandingan tersebut, bomber Manchester United itu terpaksa dikeluarkan oleh wasit karena melakukan pelanggaran keras. Don Fabio menilai, Rooney bukanlah pribadi emosional. Insiden itu murni karena Rooney frustasi dengan penampilannya sendiri. Meskipun, pelatih asal Italia itu mengaku terkejut dengan sikap Rooney yang tidak seperti biasanya itu.
“Itu mengejutkan saya. Tepat di depan mata saya, dia menendang lawan,” kata Capello dikutip Skysports, Sabtu (8/10/2011). “Saya pikir, kartu merah itu datang, mungkin karena dia tidak senang dengan kinerjanya ketika dia kehilangan bola. Dia menendang lawan,” sambung mantan pelatih Real Madrid tersebut.
Buntut dari insiden ini, Capello menyatakan akan mencari alternatif lain menyusul suspend yang bakal diterima Wazza di pertandingan berikutnya. “Untuk pertandingan berikutnya, dia akan disuspen dan kami akan mencoba untuk menemukan solusi baru,” kata Capello.
Capello pun tidak memungkiri, terkadang pemain terbaik pun bisa mengalami frustasi dalam pertandingan, terutama saat kehilangan bola ditambah kondisi lapangan yang tidak sempurna. “Dia adalah pemain penting buat kami. Terkadang pemain penting bisa tidak bermain baik dan bisa membuat kesalahan."
"Ini akan menjadi pelajaran yang baik untuknya dan tim. Rasa frustasi pemain selalu terjadi di dalam lapangan, bukan apa yang terjadi di sini atau masalah pribadi. Dia sedang mencoba melakukan sesuatu,” tutur Capello.
Dia menambahkan. “Dia selalu ingin menjadi yang terbaik. Saat kehilangan bola, gagal mengumpan, dan lepas kontrol saya pikir dia tidak bahagia karena alasan ini. Saya pikir dia frustasi."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar