Sir Alex Ferguson Serius Datangkan Wesley Sneijder
Jika pemain Inter Milan ini dijual, Sir Alex Ferguson akan segera menggelontorkan dananya.
Getty Images
Merujuk laporan Manchester Evening News, Fergie mengaku memiliki sejumlah dana yang siap dipakai untuk belanja pemain pada bursa transfer mendatang.
Meski sempat menyebut sudah cukup puas dengan kekuatan tim yang dimilikinya sekarang, namun pelatih Setan Merah ini akan tetap siap untuk belanja pemain jika ada pemain kelas dunia yang tersedia di bursa transfer.
Nama Sneijder ini sebenarnya sudah lama masuk ke dalam radar United. Bahkan pada bursa transfer musim panas lalu, pemain tim nasional Belanda itu menjadi target utama menyusul pengunduran diri dari Paul Scholes.
Sumber http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2011/12/28/2821025/sir-alex-ferguson-serius-datangkan-wesley-sneijder
Tidak ada komentar:
Posting Komentar